Rumahku Surgaku

Keluarga Sakinah Mawaddah wa Rohmah

Archive for Februari 2nd, 2007

Merajut Kembali Benang Ukhuwah

Posted by Farid Ma'ruf pada Februari 2, 2007

Oleh: Ummu Hafizh

baitijannati – Dua kubu massa saling berhadapan. Mereka saling lempar, saling pukul, dan pada akhirnya saling bunuh. Di Surabaya, Jakarta, Ambon, Poso dan di daratan Arab, semuanya terjadi demikian. Namun sayang, setelah diselidiki, ternyata mereka sama-sama muslim. Benarkah sesama muslim itu bersaudara? Bila benar, mengapa hal di atas bisa terjadi? Memang demikianlah yang banyak terjadi di berbagai belahan bumi. Umat Islam bermusuhan dengan sesamanya, sehingga dampaknya bisa kita lihat. Umat Islam kini rusak dalam jurang kehancuran. Padahal kalau kita menengok sejarah Islam terdahulu, kita akan tercengang. Umat Islam terdahulu adalah umat yang kuat serta disegani musuh-musuhnya, bahkan merupakan umat yang tak tertandingi oleh satupun umat lain yang ada di muka bumi ini dalam hal kejayaan. Intinya, umat Islam saat itu mampu mencapai kejayaan yang gilang gemilang dan sangat luar bisa. Baca entri selengkapnya »

Posted in Pribadi Muslimah | Leave a Comment »

Kemuliaan Ibu dan Peningkatan Kualitasnya

Posted by Farid Ma'ruf pada Februari 2, 2007

Oleh: Indah Sri Sulanjari

baitijannati – Menjadi seorang ibu adalah sesuatu yang sangat luar biasa. Ibu mengandung anaknya selama kurang lebih sembilan bulan dalam kondisi yang semakin melemah. Setelah itu, ibu akan melahirkan anak yang telah dikandungnya dengan susah payah. Namun, begitu mendengar jerit tangis seorang bayi yang keluar dari mulut rahimnya, seorang ibu akan tersenyum bahagia. Segala keletihan yang dia rasakan di saat mengandung dan melahirkan serasa hilang. Dengan penuh kasih sayang seorang ibu akan menyusui bayinya, membelai dan menciumnya. Seorang ibu akan selalu siap menenangkan bayinya, di saat bayinya menangis. Seorang ibu akan selalu siap merawat bayinya. Seberat apa pun tubuh si bayi, ibu akan selalu siap menggendongnya. Baca entri selengkapnya »

Posted in Pribadi Muslimah | Leave a Comment »

Gosip Or Ghibah

Posted by Farid Ma'ruf pada Februari 2, 2007

Oleh Rusyda

baitijannati – Gosip yang berasal dari bahasa inggris dari kata gossip artinya gunjing, kabar angin, buah mulut. Jadi bentuk kata kerjanya “Ngegosip” yang berarti menggunjing, atau menyebarkan kabar angin. Yakni suatu aktivitas menyebarkan atau menceritakan sesuatu yang ada pada diri seseorang (biasanya sesuatu yang jelek/rahasia) kepada orang lain, ketika seseorang tadi itu tidak ada dalam forum yang sama. Baca entri selengkapnya »

Posted in Pribadi Muslimah | 14 Comments »

Belajar Dari Ummu Sulaim

Posted by Farid Ma'ruf pada Februari 2, 2007

Oleh: Robi’ah al-Adawiyah

baitijannati – Sudah jama’ bila orang mengagumi Aisyah karena kecerdasannya, sudah jama’ mereka mengagumi Khadijah, Fatimah dan serentet yang lain. Tapi jiwa perempuanku terusik dengan sosok lain, sebuah sosok yang ehm.. romantis,cerdas dan teguh, setidaknya menurutku. Baca entri selengkapnya »

Posted in Kisah Pilihan | 4 Comments »

Membangun Keluarga Ideologis

Posted by Farid Ma'ruf pada Februari 2, 2007

Oleh: Nurfaizah dan Najmah

baitijannati – Musuh-musuh Islam memang tidak menghendaki kaum Muslim berpegang teguh pada Islam secara utuh. Mereka tidak akan pernah tinggal diam terhadap upaya kaum Muslim untuk menegakkan syariat Islam. Mereka berusaha keras untuk memisahkan kaum Muslim dari syariat Islam. Mereka terus berupaya mengaburkan syariat Islam dan mengikis sedikit demi sedikit syariat Islam dari kehidupan kaum Muslim. Baca entri selengkapnya »

Posted in Keluarga Samara | 4 Comments »

Duh ….Cinta

Posted by Farid Ma'ruf pada Februari 2, 2007

Oleh: Ummu Hafizh

baitijannati – Cinta …kata-kata ini saat ini sangatlah mendominasi. Cinta bisa mengalahkan segalanya, cinta adalah sumber kehidupan, cinta adalah penerang…begitu katanya. Tapi apakah memang seperti itu kenyataannya. Baca entri selengkapnya »

Posted in Keluarga Samara | Leave a Comment »

Menjadi Ibu yang “Ibu”

Posted by Farid Ma'ruf pada Februari 2, 2007

baitijannati – Umiiii….abi kerja lagii sekalii” (red: Abi kok kerja terus sih) dengan penuh penekanan anak pertamaku mengatakan itu padaku saat aku pakaikan baju kedia setelah memandikannya. Umur jagoan kecilku ini memang masih belum 3 tahun, tapi bagiku dia sudah memahami banyak hal tentang kehidupan orang-orang sekelilingnya. Memang kata-kata yang dia keluarkan kadang hanya aku yang mengerti bahkan kalau aku tidak mendengarkannya dari awal, aku hanya bisa bengong dengan ucapan-ucapan yang dia kelurkan, karena tatabahasa yang tidak bagus dan kadang-kadang bercampur dengan bahasa Inggris (yang pengucapannyapun tidak begitu jelas). Mendengar jundiku berbicara seperti itu, aku jadi terharu, dan kemudian aku peluk dia dan berkata “Abi kerja, kan untuk kita semua, Alhamdulillah masih punya umi di rumah kan?”. Entah dia mengerti atau tidak, yang pasti dia sudah tertawa dan melupakan ketidak hadiran abinya dirumah saat itu. Baca entri selengkapnya »

Posted in Keluarga Samara | Leave a Comment »

Pandangan Islam terhadap Kekerasan dalam Rumah Tangga

Posted by Farid Ma'ruf pada Februari 2, 2007

Oleh: Asri Supatmiati

baitijannati – Isu penindasan terhadap wanita terus menerus menjadi perbincangan hangat. Salah satunya adalah kekerasan dalam rumah tangga (KDRT). Perjuangan penghapusan KDRT nyaring disuarakan organisasi, kelompok atau bahkan negara yang meratifikasi konvensi mengenai penghapusan segala bentuk diskriminasi terhadap perempuan (Convention on the Elimination of All Form of Discrimination/CEDAW) melalui Undang-undang No 7 tahun 1984. Juga berdasar Deklarasi Penghapusan Kekerasan Terhadap Perempuan yang dilahirkan PBB tanggal 20 Desember 1993 dan telah diratifikasi oleh pemerintah Indonesia. Bahkan di Indonesia telah disahkan Undang-undang No 23 Tahun 2004 tentang ‘Penghapusan Kekerasan Dalam Rumah Tangga’. Baca entri selengkapnya »

Posted in Keluarga Samara | 52 Comments »

Ibu dan Pendidikan Usia Dini

Posted by Farid Ma'ruf pada Februari 2, 2007

Oleh: Siti Nuryati

baitijannati – ”Hari Ibu”, begitu istimewanya sematan tersebut.  Tak kita pungkiri bahwa posisi ibu sangat mulia hingga layak mendapat penghargaan khusus, yakni diperingati secara khusus tepatnya setiap tanggal 22 Desember tiba.  Namun dibalik kemuliaan yang tersimpan dalam sosok seorang ibu, ada yang mesti kita renungkan saat ini. Pertanyaan besarnya adalah sudah sejauh mana kita memahami peran agung yang diemban seorang ibu hingga kita pun tak merasa malu untuk menyandang keagungan gelar tersebut.  Baca entri selengkapnya »

Posted in Muslimah Terkini | 8 Comments »

Menyoal Feminisme Dan Gerakan Perempuan

Posted by Farid Ma'ruf pada Februari 2, 2007

Oleh: Muhammad Shiddiq al-Jawi

baitijannati – Ide-ide feminisme menjadi isu global semenjak PBB mencanangkan Dasawarsa I untuk Perempuan pada tahun 1975–1985. Sejak itu, isu-isu keperempuanan mewabah dalam berbagai bentuk forum baik di tingkat internasional, nasional, regional, maupun lokal. PBB di bawah kendali Amerika Serikat jelas sangat berkepentingan dan berperan besar dalam penularan isu-isu tersebut, baik dalam forum yang khusus membahas perempuan —seperti forum di Mexico tahun 1975, Kopenhagen tahun 1980, Nairobi tahun 1985, dan di Beijing tahun 1995— maupun forum tingkat dunia lainnya, seperti Konferensi Hak Asasi Manusia (HAM), KTT Perkembangan Sosial, serta KTT Bumi dan Konferensi Kependudukan.*1) Baca entri selengkapnya »

Posted in Muslimah Terkini | 12 Comments »